TOYOTA VIOS 2013, GABUNGAN NEW ALTIS-AURIS HARGA LEBIH MURAH. Toyota Astra Motor (TAM) akan menghadirkan Vios baru pada kuartal kedua tahun ini. Toyota Vios generasi anyar ini bakal memulai debut di China pada pameran Guangzhou Auto Show, Desember 2013. Sepintas, wajah mobil menggabungkan dari New Altis dan Auris. Lihat juga SPESIFIKASI & HARGA KIA ALL NEW SPORTAGE EX TERBARU 2013.
Media otomotif China, Auto.163.com, melaporkan desain dari Vios terbaru itu akan didasarkan pada sedan Toyota Dear.
Toyota Dear diketahui merupakan mobil konsep yang dipamerkan di ajang Beijing Auto Show 2012. Dari rendering New Vios terlihat sangat mirip dengan gambar spy shots yang pernah ada di Thailand. Sementara di China hanya berbeda pada grille dan bumper dengan krom.
Vios baru akan dipersenjatai mesin 1.5 empat silinder bertenaga 136 hp, yang dikawinkan dengan transmisi manual 5-percepatan CVT. Sementara untuk mesin yang sudah ada pada Toyota Vios saat ini (1,3 liter dengan 86hp dan 1,6 liter dengan 118hp) akan tetap ada.
Vios anyar memiliki dimensi lebih panjang 10 sentimeter dibandingkan generasi saat ini. Sedangkan untuk wheelbase tidak ada perbedaan.
Harga Vios terbaru kemungkinan besar berada di bawah Toyota EX Corolla di China, dengan harga 80.000-110.000 yuan (Rp124-171 juta). Jika benar, maka harga itu lebih murah dari Toyota Vios saat ini yang berada di kisaran harga 89.500-123.900 yuan (Rp139 juta-193 juta). Spesifikasi Toyota Vios 2013 Harga Toyota Vios 2013 Toyota Vios Indonesia
Rating Posting: 100% based on 99999 ratings. 199 user reviews.
No comments:
Post a Comment