PERNIKAHAN RAFFI AHMAD - NAGITA SLAVINA, ACARA MIDODARENI RAFFI AHMAD BERI SESERAHAN & PERHIASAN MILYARAN RUPIAH. Pernikahan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina akan dilangsungkan pada Jumat (17/10/2014), di Hotel Ritz Charlton. Setelah acara pengajian dan siraman pada pagi hari, Raffi Ahmad menjalani prosesi adat Jawa lainnya, malam midodaerni, Kamis (16/10) malam. Lihat juga Prosesi Pernikahan Raffi Ahmad-Nagita Slavina, Pengajian & Siraman dengan Adat Sunda & Jawa
Raffi bersama keluarga besarnya bertandang ke rumah Nagita Slavina atau Gigi, yang berada di Jalan Tebet Utara 1, Jakarta Selatan.
Raffi beserta rombongan keluarga berangkat dari apartemen Capital Residences di SCBD, Jakarta Selatan, usai menunaikan ibadah sholat Maghrib.
Prosesi Midodareni sempat molor karena Raffi Ahmad telat datang ke rumah Nagita Slavia. Raffi sendiri mengaku sempat panik saat terlambat datang ke rumah Nagita.
Prosesi Midodareni awalnya direncanakan digelar pada pukul 19.00 WIB. Tapi karena Raffi telat, Midodareni baru dimulai sekitar pukul 19.45 WIB.
"Tadi sempat tegang sama panik karena sudah terlambat. Tadi gara-gara mamah tadinya nggak mau ikut jadi ikut terus jalanan juga macet," ucapnya saat diwawancarai Ayu Dewi dan Denny Cagur dalam acara 'Janji Suci' di Trans TV, Jumat (16/10/2014).
Untungnya, meski Raffi telat datang prosesi Midodareni masih bisa berjalan dengan lancar.
Raffi sendiri berharap semua proses menjelang akad nikahnya besok (16/10) bisa berjalan lancar. Tak hanya itu, ia juga berharap akad nikahnya bersama dengan Nagita juga bisa berjalan dengan baik.
"Ya semoga besok lancar semuanya ya, Amin," harapnya.
Malam midodareni biasanya diadakan tepat satu malam sebelum pernikahan dilaksanakan. Midodareni berarti malam di mana calon mempelai wanita menantikan bidadari turun dari kahyangan untuk menyempurnakan kecantikan si calon mempelai wanita.
Seserahan Milyaran rupiah
Dalam acara Midodareni di kediaman Gigi, Raffi membawakan berbagai macam seserahan.
Seserahan itu terdiri dari barang-barang kesukaan Nagita. Di antaranya untaian kalung juga tas Hermes.
Raffi juga membawakan sepasang sepatu Louboutin untuk perempuan yang akan dipinangnya esok hari, Jumat (17/10) itu.
PSatu set perhiasan yang dibawa Raffi dikabarkan berisi berlian mewah seharga Rp 1,6 Miliar.
Nominal tersebut muncul saat Tarra Budiman menanyakan apa-apa saja isi seserahan yang dibawa oleh kerabat Raffi. Saat itu-lah, Tarra sempat bertanya perihal nominal dari perhiasan yang menjadi seserahan Raffi.
"Berlian 1,6 M yah?" tanya Tarra.
Kerabat Raffi yang saat itu membawa seserahan tersebut tak bisa menjawab. "Aku nggak tahu tanya aja ke Raffi," ucapnya.
Lewat program 'Janji Suci' yang ditayangkan Trans TV secara langsung, tampak Raffi dan keluarga serasi mengenakan beskap berwarna merah muda.
Usai ritual sambutan Raffi yang mengenakan blangkon diamong oleh keluarga calon istrinya tersebut. Tak ada raut tegang di wajah Raffi saat bertatap muka dengan beberapa keluarga Gigi.
Pada malam Midodareni tadi, hati Nagita Slavina atau Gigi sudah mantap dan siap untuk dinikahi oleh Raffi Ahmad.Ia tak lupa memohon doa restu kepada kedua orangtuanya agar dapat membina rumah tangga yang baik.
Hal itu dikatakan Gigi saat menjawab acara tantingan, bagian dari prosesi midodareni. Tantingan sendiri merupakan pertanyaan orangtua Gigi atas kemantapan hatinya dipinang oleh mempelai pria.
Dalam menjawab prosesi Tantingan itu, Gigi tak menampakan diri dihadapan Raffi. Hanya audionya saja yang terdengar di telinga Raffi beserta rombongan keluarga.
"Saya Nagita Slavina sudah siap dan mantap untuk laksanakan pernikahan dengan mas Raffi Farid Ahmad. Saya mohon doa dan restu untuk bina rumah tangga yang sakinah, mawadah, warahmah," kata Gigi.
Akad nikah Raffi Ahmad dan nagita Slavina akan berlangsung pada Jumat (17/10/2014), pukul 2 siang, di hotel Ritz Charlton. Walikota Bandung, Ridwan Kamil akan menjadi saksi dari pihak Raffi dan Dahlan Iskan menjadi saksi , dari pihak Gigi.
Rating Posting: 100% based on 99999 ratings. 199 user reviews.
No comments:
Post a Comment