SUZUKI SATRIA F150 (FU150SCDZ), TAMPIL SPORTY DENGAN IMAGE RACING. Suzuki Indomobil Sales (SIS) R2 diam-diam melansir Satria F150 (FU150SCDZ) Special Edition. Seperti dilansir situs resmi Suzuki Indomobil Sales, varian terbaru dari bebek sport andalan pabrikan berlambang S ini mengusung konsep imej balap, dengan desain sporty. Baca juga LEXUS LS460 DAN LEXUS LS600H LAUNCHING DI NDONESIA OKTOBER 2012
Hadir dengan perubahan warna body dan stripping, dengan kelir hitam kombinasi emas. Nuansa emas dipertegas dengan warna velg yang juga emas. Ini semakin mengukuhkan tampilan Satria F150 sebagai Hyper Underbone.
PT. Suzuki Indomobil Sales menyediakan pilihan warna yaitu titan black dan Satria F 150 SCDZ edisi spesial ini dibanderol dengan harga OTR DKI Jakarta Rp19.165.000.
Suzuki Satria F150 anyar ini masih menggunakan mesin 150cc, empat langkah, DOHC 4 katup, enam percepatan, berpendingin oli dan silinder SCEM. Teknologi ini diklaim menjadi yang terdepan di keas bebek Sport Underbone.
Sektor rem masih menggunakan rem cakram depan diameter lebar, plus rem cakram di bagian belakang. Ditambah dengan suspensi monoshock link type, yang stabil melibas tikungan dengan kecepatan tinggi.
Konsumen juga diberi suguhan mode indicator percepatan melalui tombol SDMS di speedometer untuk memilih cara berkendara Eco, Normal, atau Power.
SUZUKI SATRIA F150 (FU150SCDZ), TAMPIL SPORTY DENGAN IMAGE RACING, Spesifikasi Satria F150, Harga Satria f150
Rating Posting: 100% based on 99999 ratings. 199 user reviews.
No comments:
Post a Comment